Review Burger King Purple Seoul
bektisiblogger – Yahooo! Panggilan untukmu yang suka warna ungu dan nuansa
Korea hihi mari merapat! Ada menu baru lho di Burger King! Mau tahu apa itu?
Ini dia menu baru dari Burger King, yaitu Burger King Purple Seoul. Wah dari
namanya saja udah terasa banget ya nuansa koreanya?
Burger King memang sering banget menciptakan menu-menu baru. Kalau tahun
lalu ada menu dengan konsep Jepang, yaitu Sakura Collection. Nah tahun ini Burger
King menggunakan konsep Korea.
Jadi bagaimana ya dengan rasa Burger King Purple Seoul? Yuk simak
ulasanku! ^^
Burger King Purple Seoul |
~ Bentuk dan Isi ~
Karena namanya saja Purple Seoul, tentu saja yang menjadi daya tariknya
adalah warna roti bun. Iya, roti bunnya berwarna ungu gitu dan cantik sekali. Untukmu yang suka dengan warna ungu pasti seneng deh lihat roti bun ini.
Untuk isiannya bagaimana ya? Ummm untuk isiannya terdiri dari roti bun purple
seoul, keju mozzarella, beef slice, daging ayam (aku memilih isian daging ayam),
kemudian ditutup kembali dengan roti bunnya. Untuk beef slice-nya dapat dua
potong dan cukup besar lho! Wah semuanya serba daging, tidak ada sayurannya
hehe.
Isian Burger King Purple Seoul |
Hmm kok tidak ada sayurannya ya? Waktu aku tanya mbaknya katanya ada fried
purple cabbage sih, tapi waktu aku buka isiannya yang kelihatan hanya keju,
ayam, dan beef slice ya? Hmmm apa aku kurang memperhatikan saja langsung ku
makan ya? Haha entahlah wkwk
Untukmu yang ingin makan daging-daging, boleh nih dicobain. Bakalan bikin
kenyang banget, apalagi ditambah pelengkap kentang goreng dan minumannya. Nyaaam
enaaak!
~ Rasa ~
Saus yang digunakan di menu Burger King Purple Seoul ini adalah sweet
spicy soy. Jadi yaaa rasanya ada manis dan pedas gitu ala-ala Korea. Aku tidak
bisa menjelaskan rasanya haha! Tapi kalau pertama kali cobain itu awalnya manis
gitu, kemudian langsung berasa pedasnya. Tapi nggak pedas banget kok hihi~
Oke guys, jadi untukmu para pecinta warna ungu dan suka dengan hal-hal tentang
Korea, yuk boleh lho dicobain Burger King Purple Seoul ini. Meskipun belum bisa
ke Korea, tapi udah mencicipi makanan ala-ala Korea juga bisa menjadi solusi
hihihi~
Lokasi: Burger King Ambarukmo Plaza Yogyakarta |
Terima kasih guys sudah mampir ke blogku! Nantikan kembali menu Burger
King selanjutnya dan sampai jumpa lagi di B E K T I ~ Berburu Kuliner Tiada
Henti ^^
#bektisiblogger
#burgerking
#BKPurpleSeoul
Komentar
Posting Komentar