Review Novel Grave of the Fireflies

 

bektisiblogger – Sebagai penikmat film Jepang, kurasa teman-teman sudah tidak asing dengan judul film “Grave of the Fireflies”. Film keluaran Studio Ghibli tahun 1988 yang bercerita tentang perang Jepang tahun 1945 ini merupakan film paling sedih sepanjang masa. Bagaimana tidak? Film ini menceritakan kisah Seita dan Setsuko yang mempertahankan diri mereka di tengah-tengah perang. Tentu saja sebagai penonton kita akan berurai air mata ketika melihat kisah mereka.

Di tahun 2021, karya Grave of the Fireflies diterbitkan dalam bentuk novel terjemahan Indonesia. Apa teman-teman ingin membacanya? Yuk simak dulu review dariku.

Judul Novel: Grave of the Fireflies and Other Stories

Karya: Akiyuki Nosaka

Penerjemah: Maureen Lanongbuka

Penerbit: Odise Publishing

Cetakan I, Agustus 2021

ISBN: 978-623-97585-0-9

Novel Grave of the Fireflies

~ Review Novel ~

“Kuburan Kunang-kunang”

Cerita “Kuburan Kunang-kunang” mengisahkan tokoh kakak adik (Seita dan Setsuko) yang hidup di zaman perang Jepang yang berusaha menyelamatkan diri dari penyerangan oleh Sekutu. Pengeboman terjadi di Jepang dan para warga berusaha menyelamatkan diri. Namun sayangnya, Ibu Seita & Setsuko terkena bom dan mengakibatkan luka di sekujur tubuh hingga harus diperban seluruhnya. Ibunya yang menderita penyakit jantung tidak dapat bertahan. Seita dan Setsuko pun kehilangan Ibu mereka.

Kehilangan Ibu, membuat Seita kepikiran akan keselamatan Ayahnya yang sedang berada di medan perang. Bagaimana kabar Ayahnya? Apakah dia selamat? Seita kini hanya memiliki Setsuko. Mereka pun hidup berdua sekuat tenaga untuk mempertahankan diri dari segala kekurangan yang ada.

Singkat cerita, pada tanggal 22 Agustus 1945 Setsuko meninggal karena mengalami radang usus akut akibat kekurangan gizi. Tak lama setelah itu, Seita mendengar bahwa Ayahnya gugur di medan perang. Kini Seita benar-benar sendiri untuk mempertahankan hidupnya. Namun, pada akhirnya Seita meninggal menyusul adiknya pada tanggal 22 September 1945.

Novel Grave of the Fireflies

Seperti pada judulnya, novel ini tidak hanya mengisahkan cerita Seita dan Setsuko saja, melainkan ada beberapa cerita lainnya yang bertema peperangan. Adapun ketiga cerita lainnya berjudul “Serigala Tua dan Gadis Kecil”, “Tahanan Perang dan Gadis Kecil”, dan “Keluarga Sang Prajurit”.

Membaca novel ini membuat diriku merasakan kengerian pada masa-masa perang saat itu. Tokoh Seita dan Setsuko adalah gambaran anak-anak yang sudah hidup “susah” dalam artian merasakan perang yang begitu dahsyatnya. Mau tidak mau mereka harus melewati masa itu dan berusaha menyelamatkan diri. Benar-benar membuat hati ini teriris ketika membacanya. Tak ada hal yang indah di saat perang. Sedih, sedih, dan sedih.

Novel Grave of the Fireflies

#bektisiblogger

#graveofthefireflies

#bookstagramindonesia

#goodreadsindonesia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Novel Freeter, Membeli Rumah karya Arikawa Hiro

Review Mie Instan NONGSHIM NEOGURI UDON: Rasa Kuahnya The Best!

Review Buku Emotional Blackmail karya Zhou Mu-Zi

Welcome September!